Ikan

Selasa, 27 September 2011

Aku Rindu Ibuku

Ingin ku katakana rindu, ingin ku mengadu atas apa yang sudah terjadi seharian diluar sana kepada mu Mom…… semua itu tk dapat ku lakukan lagi sejak tanggal 14 Juni 2010. Tak perduli jam berapa aku pulang malam, masih sempat ku bercerita sedikit kepada mu. Walau terlihat letih, kantuk diwajahmu saat membukakan pintu untuk ku tapi engkau selalu mendengarkan ku bercerita.

Engkau lah satu – satunya org yang paling aku sayangi di dunia ini, tak sanggup ku mellihat mu kesakitan smalaman di Rumah Sakit itu. Semalaman ku brada disisimu saat itu hanya bsa memengang denyut nadimu, sambil berkata dalam hati “Mom…. Jangan tinggalkan aku…..” seolah aku tetap menahanmu, megang erat tanganmu utk tetap mendampingi aku kelak di Hari Wisuda ku nanti. Ingin aku membanggakanmu kepada orang2 disaat ada hari keberhasilanku “Ini lah Ibuku, yang membesarkanku”.

Aku hanya tk sanggup melihatmu sakit, bukan ku tak ikhlaskan kepergianmu. Aku hanya ingin katakan “Rindu” dan kata – kata itu mengingatkan ku akan kejadian semalaman sebelum kepergianmu.

Tetesan air mata ini mewakili isi hatiku.

Ada dan tiada dirimu disisi ku, Engkau tetap selalu ada dihatiku.

Do’a ku untuk mu, seperti nafas yang ku hembuskan

Tak akan pernah putus